Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2020

Perayaan 17 AGUSTUS Di Desaku

Gambar
Perayaan 17 Agustus Didesaku Perayaan lomba 17 Agustusan merupakan tradisi tahunan yang dilakukan oleh seluruh masyarakat Indonesia untuk menyambut hari Kemerdekaan RI. Dan sebentar lagi tanggal 17 Agustus, dimana tanggal tersebut adalah tanggal ulang tahun kemerdekaan negara kita tercinta yaitu Indonesia. Pada tanggal 17 Agustus 2020 ini, Indonesia merayakan kemerdekaannya yang ke-75. Warga negara Indonesia berbondong-bondong untuk merayakan hari kemerdekaan negara Indonesia, Salah satunya adalah desa saya yaitu Desa Karangtengah Pamotan RT 01 RW 12 Kecamatan Pamotan. Desa saya merayakan kemerdekaan republik Indonesia dengan mengadakan perlombaan-perlombaan khas 17-an. Perlombaan itu, biasanya dilaksanakan 2 hari atau 1 hari sebelum tanggal 17 Agutus. Adapun perlombaan-perlombaan tersebut antara lain balap karung, lomba makan kerupuk, memasukan pensil kedalam botol, tarik tambang  dan masih banyak lagi. Perlombaan-perlombaan tersebut diikuti dari anak-anak kelas SD sampai orang dewasa